Rapat Kerja Fakultas Kelautan dan Teknologi Perikanan UNG Tahun 2024

Oleh: Dewi Nuryanti Fazrin . 15 Januari 2024 . 17:31:49

Ditengah-tengah perbedaan pandangan dan sudut pandang dinamika tahun politik 2024, Fakultas Kelautan dan Teknologi Perikanan Universitas Negeri Gorontalo berharap sivitas akademika tetap merangkul nilai-nilai persatuan yang telah menjadi bagian integral dari identitas fakultas sebagai institusi pendidikan tinggi yang unggul. Hal ini dituangkan menjadi tema kegiatan Rapat Kerja Fakultas Kelautan dan Teknologi Perikanan dengan tema Strategi Peningkatan Kualitas Indikator Kinerja Utama (IKU) Menuju UNG Unggul Berdaya Saing.

Tujuan utama penyelenggaraan Rapat Kerja yang dihadiri oleh pimpinan fakultas, ketua jurusan, serta ketua penjaminan mutu serta dosen dan tenaga kependidikan FKTP UNG membahas beberapa agenda evaluasi capaian kerja dan rencana kerja fakultas. Agenda pertama, evaluasi capaian kinerja tahun 2023 sebagai landasan untuk menyepakati capaian kinerja tahun 2024, serta menjadi pijakan langkah-langkah strategis fakultas selanjutnya.

Agenda kedua, membahas isu-isu strategis fakultas, termasuk kinerja fakultas. Isu strategis kinerja fakultas berupa peta capaian kinerja fakultas, capaian kinerja tahun 2023, target capaian kinerja tahun 2024, dan key performance indicators.

Rapat Kerja kali ini juga membahas pengembangan konsep pencapaian kinerja fakultas. FKTP-UNG diminta secara khusus menginisiasi konsep dengan indikator yang lebih ringkas dan dapat digunakan untuk membuat kebijakan strategis dalam menyusun Renstra, Renja dan Renop. “Haparannya, melalui inisiasi fakultas konsep ini dapat menjadi pertimbangan dan diperluas di UNG,” urai Prof. Yuniarti saat menyampaikan peta pencapaian kinerja fakultas.

Selama satu hari, fakultas akan merumuskan capaian dan refleksi kinerja, kesepakatan awal capaian kinerja, rencana aksi kluster dan rencana tindak lanjut. Rapat Kerja FKTP-UNG berlangsung dari hari Senin  (15-1-24) di Smart Room Lt. II Fakultas Kelautan dan Teknologi Perikanan UNG

Agenda

04 Januari - 04 Februari 2017

Banding Akreditasi Prodi MSP

Program Studi Manajemen Sumberdaya Perairan akan melaksanakan Banding terkait dengan hasil Akreditasi dari BAN-PT.

16 - 18 September 2016

VISITASI AKREDITASI PROGRAM STUDI TEKNOLOGI HASIL PERIKANAN

Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan UNG akan melakukan Akreditasi Program Studi. Adapun Program Studi yang akan di Akreditasi yakni Program Studi Teknologi Hasil Perikanan. Pelaksanaan Akreditasi pada tanggal 16- 18 September 2016.

05 September - 07 Agustus 2016

VISITASI AKREDITASI PROGRAM STUDI MANAJEMEN SUMBERDAYA PERAIRAN

Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan UNG dalam waktu dekat akan melakukan Akreditasi Program Studi. Adapun Program Studi yang akan di Akreditasi yakni Program Studi Manajemen Sumberdaya Perairan. Pelaksanaan Akreditasi pada tanggal 05 - 07 September 2016.

10 - 13 Maret 2016

Pengabdian Pada Masyarakat FPIK UNG

Pengabdian Pada Masyarakat Oleh Civitas FPIK UNG akan dilaksanakan di Kabupaten Buol-Sulawesi Tengah. Pengabdian ini sebagai bentuk upaya penjajakan kerja sama dengan antara FPIK UNG dengan Pemerintah Kabupaten Buol Sulawesi Tengah