Pelaksanaan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) Tahun Akademik 2023-2024 di Universitas Negeri Gorontalo (UNG) dihadiri tamu istimewa, yakni Menteri Ketenagakerjaan Republik Indonesia (Menaker RI) Dr. Hj. Ida Fauziyah, M.Si.
Kehadiran Menaker RI itu juga sekaligus memberikan pembekalan bagi ribuan mahasiswa baru UNG, melalui kuliah umum yang diikuti dengan antusias oleh para mahasiswa baru.
Kehadiran Menteri Ketenagakerjaan Republik Indonesia Dr. Hj. Ida Fauziyah, M.Si, pada kuliah umum mahasiswa baru UNG, banyak memberikan pesan penyemangat dalam menghadapi pasar kerja yang semakin kompetitif. Dalam kuliahnya Menaker berpesan kepada mahasiswa untuk menjaga motivasi dalam diri, terlebih dalam menghadapi dunia pasar kerja yang kompetitif dimana keberhasilan maupun kegagalan adalah hal biasa.
“Jangan menyerah dan terlalu fokus pada kegagalan, cobalah berpikir positif dan terus mencari peluang baru. Selain itu yang terpenting temukan motivasi dalam diri, dan tetaplah termotivasi dalam mencapai tujuan,” ungkap Menaker.
Rektor UNG, Prof. Eduart Wolok, menyambut hangat kehadiran Menaker ditengah-tengah 4.707 mahasiswa baru UNG. Menurutnya, momentum kehadiran Menaker harus disyukuri oleh mahasiswa, karena tidak semua kampus mendapatkan kesempatan kuliah perdana dari seorang Menteri.
Program Studi Manajemen Sumberdaya Perairan akan melaksanakan Banding terkait dengan hasil Akreditasi dari BAN-PT.
Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan UNG akan melakukan Akreditasi Program Studi. Adapun Program Studi yang akan di Akreditasi yakni Program Studi Teknologi Hasil Perikanan. Pelaksanaan Akreditasi pada tanggal 16- 18 September 2016.
Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan UNG dalam waktu dekat akan melakukan Akreditasi Program Studi. Adapun Program Studi yang akan di Akreditasi yakni Program Studi Manajemen Sumberdaya Perairan. Pelaksanaan Akreditasi pada tanggal 05 - 07 September 2016.
Pengabdian Pada Masyarakat Oleh Civitas FPIK UNG akan dilaksanakan di Kabupaten Buol-Sulawesi Tengah. Pengabdian ini sebagai bentuk upaya penjajakan kerja sama dengan antara FPIK UNG dengan Pemerintah Kabupaten Buol Sulawesi Tengah